Hadapi Persaingan Era Industri 4.0, Terapkan Pendidikan Holistik Berbasis Karakter Sedari Dini

  • Bagikan

Medan – Perkembangan teknologi semakin pesat dan persaingan era industri 4.0 di depan mata. Tak dipungkiri, banyak aspek-aspek yang telah terdisrupsi oleh adanya kemajuan teknologi, baik ke arah perkembangan yang positif, seperti lebih mudahnya akses karena bantuan teknologi, atau justru ke arah yang negatif karena tak sanggup bertahan sehingga tersapu zaman.

Menteri Agraria dan Tata Ruang/Kepala Badan Pertanahan Nasional (ATR/BPN), Sofyan A. Djalil, mengemukakan bahwa tantangan era industri 4.0 akan semakin beragam akibat perkembangan teknologi yang kian masif. Ia menyebut bahwa berdasarkan beberapa prediksi, dalam 20 tahun ke depan akan banyak profesi yang saat ini ada, tetapi menjadi tidak relevan di masa depan. “Pekerjaan tertentu bisa saja dapat digantikan oleh kecerdasan artifisial atau AI dan robot, serta segala hal yang berbasis digital,” ujar Sofyan A. Djalil dalam Kuliah Umum yang bertempat di Universitas Muhammadiyah Sumatera Utara pada Selasa (28/12/2021).

  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *